Koeman Waspadai Amukan The Blues

Written By Unknown on Minggu, 15 Maret 2015 | 11.37

Chelsea vs Southampton, Minggu (15/3) Pukul 20.30 WIB

SETELAH menjalani puasa kemenangan di tiga pertandingan, Southampton akhirnya bangkit dengan mengalahkan Crystal Palace di matchday 28 pekan lalu. Namun di tengah usaha kembali ke zona Liga Champions, tim asuhan Ronald Koeman itu harus menghadapi lawan berat. Tim pemuncak klasemen Chelsea akan menjadi lawan Graziano Pelle dkk, Minggu (15/3).

Ada rasa ngeri dirasakan Ronald Koeman menjelang pertandingan ini. Pelatih Belanda itu khawatir The Blues akan melampiaskan kegagalan mereka di babak 16 besar Liga Champions, setelah disingkirkan Paris Saint Germain, Kamis (15/3) lalu.

"Saya tidak tahu kapan saat yang tepat untuk menghadapi mereka. Di momen apapun, menghadapi mereka selalu sulit," kata Koeman seperti dilansir Daily Mail. "Mereka pasti akan melakukan segalanya untuk mengalahkan kami. Mereka membutuhkan kemenangan setelah hasil mengecewakan di Liga Champions," imbuhnya.

Koeman pun mengakui Chelsea adalah tim besar, tim tangguh yang dihuni para pemain hebat. "Tentu saja mereka kecewa setelah tersingkir di Liga Champions. Jika Anda bermain 60 menit melawan 10 pemain, Anda tidak berharap hasil akhirnya adalah sesuatu yang tidak sesuai harapan. Mungkin mereka sedikit dibawah tekanan," katanya.

Karena itulah Koeman bertekad sejenak melupakan pertemanannya dengan Jose Mourinho, dimana keduanya pernah bekerjasama di Barcelona saat menjadi asisten pelatih Louis van Gaal era 1990-an. Koeman bertekad mencuri tiga angka di kandang Chelsea, demi mengamankan posisi bertahan di kompetisi Eropa musim depan. The Saints, julukan Southampton, saat ini terlempar ke posisi 7 dengan 49 poin.

"Saya kenal Mourinho sangat baik. Dia teman yang baik, pelatih yang hebat dan sangat sukses. Ketika saya bersama Jose (Mourinho), sebagai asisten Van Gaal di Barcelona pada tahun 1998 dan 1999, saat itu dia sangat ambisius sebagai pelatih. Dia memiliki bakat pelatih yang baik yang butuhkan untuk menjadi pelatih yang sukses," katanya.


Anda sedang membaca artikel tentang

Koeman Waspadai Amukan The Blues

Dengan url

http://bangkabarita.blogspot.com/2015/03/koeman-waspadai-amukan-blues.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Koeman Waspadai Amukan The Blues

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Koeman Waspadai Amukan The Blues

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger