Harga Properti Jatuh, Diskon Besar-besaran Merebak di Tiongkok

Written By Unknown on Kamis, 19 Maret 2015 | 11.37

BANGKAPOS.COM  - Harga properti turun lagi di kota-kota besar Tiongkok sepanjang Februari lalu. Harga rumah baru di 66 dari 70 kota besar dan menengah yang disurvei, mengalami penurunan rata-rata 0,4 persen ketimbang bulan sebelumnya, dan berakhir 5,7 persen lebih rendah dari tahun 2013.

Menurut Biro Statistik Nasional (NBS), segelintir kota-kota besar yang tidak terlihat mengalami penurunan adalah kota di zona selatan ekonomi khusus Shenzhen, harganya justru naik 0,2 persen. Selain itu, ada pula kota industri pusat Wuhan, yang terlihat stabil.

Harga di pasar rumah sekunder juga mengalami penurunan di 61 kota, meskipun ada kenaikan di lima kota tertentu. Penurunan tajam ini terjadi karena bertepatan dengan Tahun Baru Imlek dan aktivitas diliburkan selama seminggu.

Meski begitu, jatuhnya harga dianggap sebagai kabar baik bagi sebagian besar masyarakat yang merasa bahwa harga properti menjadi sangat mahal. "Ledakan" pasokan selama satu dekade di sektor properti hingga beberapa tahun terakhir, yang sempat menyebabkan banyak keluarga untuk berinvestasi sangat tinggi, menjadi rentan terhadap penurunan harga.

Selama ini, sektor properti diperkirakan menyumbang sekitar 15 persen dari produksi ekonomi Tiongkok. Sedangkan penjualan tanah, memberi andil 40 persen dari pendapatan pemerintah daerah Tiongkok. NBS mengatakan, pembelian lahan baru oleh pengembang turun 31,7 persen secara tahunan pada dua bulan pertama 2015.

Kepala ekonom ANZ Bank Tiongkok, Li-geng Liu, mengatakan penjualan properti yang lemah pada bulan-bulan pertama tahun ini telah berperan dalam menurunkan kepercayaan konsumen. Indeks Keyakinan Konsumen Tiongkok jatuh ke rekor terendah pada bulan Maret.

Meskipun begitu, hampir dua pertiga dari responden masih memperkirakan ekonomi Tiongkok membaik tahun depan. Liu mencatat, efek pelonggaran moneter baru-baru ini terbatas, dan pemerintah harus mengambil langkah-langkah "lebih agresif" untuk menangkap perlambatan ekonomi.


Anda sedang membaca artikel tentang

Harga Properti Jatuh, Diskon Besar-besaran Merebak di Tiongkok

Dengan url

http://bangkabarita.blogspot.com/2015/03/harga-properti-jatuh-diskon-besar.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Harga Properti Jatuh, Diskon Besar-besaran Merebak di Tiongkok

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Harga Properti Jatuh, Diskon Besar-besaran Merebak di Tiongkok

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger