Rumah Kapiten Tidak Bisa Diperjual-belikan

Written By Unknown on Kamis, 19 Desember 2013 | 11.37

- Dalam Proses Sengketa - PN Tanjungpandan Lakukan Sita Jaminan
 
TANJUNGPANDAN, POS BELITUNG - Rumah Kapiten Phang Tjhong TJhoen di Jalan Endek, Kelurahan Kota, Kecamatan Tanjungpandan, Kabupaten Belitung dilanda sengketa antara ahli warisnya.

Tidak banyak pihak yang mengetahui isi rumah tersebut, kecuali para ahli waris. Obyek sengketa antar ahli waris tersebut tidak hanya mempersoalkan rumah Kapiten saja. Tapi juga lingkungan di sekitarnya yang terdiri atas tanah dan sejumlah bangunan. Hal ini terungkap dari pelaksanaan peletakan sita jaminan (conservatoir Beslag/CB) atas obyek perkara, Rabu (18/12) pagi.

Peletakan CB ini dilakukan oleh Pengadilan Negeri (PN) Tanjungpandan atas permohonan pihak penggugat atas nama Phang Simon Pangrestu Dkk yang diwakili oleh kuasa hukumnya, H Soebijakto Tandowidjojo.

Hadir juga dalam kegiatan tersebut, perwakilan dari Kantor Pertanahan Nasional Kabupaten Belitung sebagai turut tergugat I dan perwakilan Camat Tanjungpandan sebagai turut tergugat II. Sedangkan pihak tergugat atas nama Willy Effendi Tannuwidjaja dan kuasa hukumnya tidak hadir pada saat kegiatan tersebut berlangsung. Kegiatan yang dipimpin oleh Panitera PN Tanjungpandan Ahyar Parmika itu juga melakukan pengukuran terhadap obyek sengketa.

Kegiatan pengukuran ini tak berlangsung dengan mudah lantaran lingkungan rumah Kapiten yang sudah sesak dengan bangunan. Untuk mendukung proses pengukuran, pihak PN Tanjungpandan bersama rombongan masuk ke halaman belakang rumah Kapiten.

Di halaman belakang tersebut, terdapat bangunan rumah para ahli waris, rumah walet, rumah makan, dan tanam tumbuh. Usai melakukan pengukuran, PN Tanjungpandan kemudian membacakan penetapan peletakan sita jaminan terhadap obyek sengketa. Kegiatan yang juga dihadiri oleh anggota Polres Belitung ini pun berlangsung tertib. (KK1/Ero)

Selengkapnya Baca Pos Belitung Edisi Cetak, Kamis (19/12/2013).


Anda sedang membaca artikel tentang

Rumah Kapiten Tidak Bisa Diperjual-belikan

Dengan url

http://bangkabarita.blogspot.com/2013/12/rumah-kapiten-tidak-bisa-diperjual.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Rumah Kapiten Tidak Bisa Diperjual-belikan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Rumah Kapiten Tidak Bisa Diperjual-belikan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger