BANGKAPOS.COM -- Umumnya pakaian dalam wanita terbuat dari renda dan kain, tetapi beberapa waktu lalu, Xi'an Shaanxi, Tiongkok, pamerkan pakaian dalam yang tercipta dari emas.
Koleksi pakaian dalam tersebut diperagakan oleh dua orang model wanita, masing-masing mengenakan bra dan celana dalam yang terbuat dari emas asli. Untuk lebih dramatis, pakaian dalam sensasional ini dikombinasikan dengan sepasang sayap pada punggung dua orang model tersebut
Berat pakaian dalam ini pun tak main-main, dengan ukiran dan bentuk yang menyerupai rantai, pakaian dalam ini mencapai lebih kurang berat 3 kilogram.
Sang desainer mengatakan bahwa inspirasi untuk merancang pakain dalam dari emas datang dari para wanita bangsawan dalam sejarah, seperti Cleopatra, Marie Antoinette, dan Tsarina Alexandra, yang tercatat memang memiliki serangkaian busana yang terbuat dari emas.
Pihak penyelenggara acara mengatakan bahwa proses pembuatan pakaian dalam melibatkan 30 perajin. Selain pakaian dalam untuk wanita, pihak penyelenggara pameran juga menampilkan kemeja pria yang juga terbuat dari emas.
Kemeja dan pakaian dalam emas ini dibanderol dengan harga mencapai Rp 780 juta. Namun, sayangnya, baik pakaian dalam maupun kemeja, sama sekali tak dijual, melainkan hanya untuk koleksi seni.
Sebelumnya, di Turki, penjual perhiasan meluncurkan delapan seri gaun yang terbuat dari emas dan logam mulia, yang dihargai 85 ribu poundsterling atau senilai 1,7 miliyar rupiah. Semuanya laku terjual.
Anda sedang membaca artikel tentang
Pakaian Dalam Wanita Ini Terbuat dari Emas
Dengan url
http://bangkabarita.blogspot.com/2015/04/pakaian-dalam-wanita-ini-terbuat-dari.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Pakaian Dalam Wanita Ini Terbuat dari Emas
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Pakaian Dalam Wanita Ini Terbuat dari Emas
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar