Kegiatan PNPM Bukan Keinginan Segelintir Orang

Written By Unknown on Rabu, 15 April 2015 | 11.37

Laporan Wartawan Pos Belitung, Rusmiadi

BANGKAPOS.COM, BELITUNG - Pembangunan fisik dari kegiatan Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri Perkotaan di Kabupaten Belitung Timur (Beltim), yang sudah berjalan selama ini masih ada yang belum dimanfaatkan.

Wakil Bupati Beltim Zarkani Mukri tak memungkiri jika di lapangan masih ada kegiatan PNPM Mandiri yang terbengkalai bahkan seperti tidak termanfaatkan. Ia pun mengkritisi kurangnya kesadaran pemerintah dan masyarakat desa dalam proses perencanaan dan perawatan hasil kegiatan.

"Terus terang saja saya melihat selama ini banyak yang sudah berjalan dengan baik. Mulai dari perencanaan, pelaksaan, pengawasan hingga evaluasi. Karena itulah kunci program pelaksanaan PNPM. Untuk menumbuhkan kemandirian masyarakat," ujar Zarkani saat membuka Loka Karya dan Review PNPM Mandiri dan Review PNPM Mandiri Perkotaan Kabupaten Beltim, serta meresmikan Proyek Hijau PNPM Mandiri Perkotaan di Desa Mempaya Kecamatan Damar, Selasa (14/4/2015).

Ia menegaskan agar kegiatan dari PNPM jangan hanya berdasarkan keinginan-keinginan segelitir orang tertentu saja. Namun dengan melibatkan seluruh masyarakat, jangan hanya kepala desa, Badan Perwakilan Desa dan kepala dusun saja.

"Sehingga program pelaksanaan proses pembangunan memang betul-betul dibutuhkan, bermanfaat, dan menyetuh seluruh lapisan masyarakat," kata Zarkani, seperti dikutip dalam siaran pers Humas dan Protokol Setda Beltim.


Anda sedang membaca artikel tentang

Kegiatan PNPM Bukan Keinginan Segelintir Orang

Dengan url

http://bangkabarita.blogspot.com/2015/04/kegiatan-pnpm-bukan-keinginan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Kegiatan PNPM Bukan Keinginan Segelintir Orang

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Kegiatan PNPM Bukan Keinginan Segelintir Orang

sebagai sumbernya

1 komentar:

Posting Komentar

Techie Blogger Techie Blogger