Tim Evakuasi Selamatkan 44 Penumpang

Written By Unknown on Jumat, 30 Mei 2014 | 11.37

* Kapal Putra Mahakam Kandas di Alur Sungai Manggar

MANGGAR, POS BELITUNG - Puluhan penumpang nyaris menjadi korban saat kapal Putra Mahakam yang ditumpangi kandas di atas karang di alur muara Sungai Manggar, Desa Baru, Kecamatan Manggar, Kabupaten Belitung Timur (Beltim), Kamis (29/5). Beruntung, tim gabungan terdiri dari Satpolair Polres Beltim, Taruna Siaga Bencana (Tagana) Beltim dan TNI AL Manggar berhasil melakukan evakuasi.

Kapal nelayan berbobot sekitar enam Gross Ton (GT) ini disebut-sebut mengangkut penumpang yang pulang dari Pulau Buku Limau menuju Manggar. Sekitar pukul 00.30 WIB, kapal ini kandas di atas karang yang berlokasi di arah barat laut muara Sungai Manggar.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Penumpang berjumlah 44 orang terdiri dari 15 laki-laki dan 23 wanita, serta enam anak-anak merupakan warga dari Kecamatan Manggar dan Gantung. Penumpang berhasil dievakuasi oleh tim gabungan sekitar pukul 04.00 WIB.

Komandan Pos TNI AL Manggar Kapten Alamsyah mengatakan pihaknya bersama Satpolair dan Tagana bergerak cepat untuk mengevakuasi para penumpang. (m6)

Selengkapnya Baca Bangka Pos Edisi Cetak, Jumat (30/5/2014)


Anda sedang membaca artikel tentang

Tim Evakuasi Selamatkan 44 Penumpang

Dengan url

http://bangkabarita.blogspot.com/2014/05/tim-evakuasi-selamatkan-44-penumpang.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Tim Evakuasi Selamatkan 44 Penumpang

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Tim Evakuasi Selamatkan 44 Penumpang

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger