bangkapos.com/nurhayati
Para peserta yang terdiri dari perwakilan kabupaten/kota se-Bangka Belitung, kepala SKPD Kabupaten Bangka, DPRD, aparat penegak hukum, akademisi, perwakilan pemerintahan desa, organisasi kemasyarakatan,kepemudaan,pengusaha, LSM Lokal, kelompok masyarakat, keterwakilan perempuan dan media massa, mengikuti road show Tim Evaluasi dan Pengawasan Penyerapan Anggaran (TEPPA) Pusat dari UKP-PPP, Rabu (14/5/2014) di Gedung Sepintu Sedulang Sungailiat.
Laporan Wartawan Bangka Pos Nurhayati
BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Tim Evaluasi dan Pengawasan Penyerapan Anggaran (TEPPA) Pusat dari UKP-PPP, Salma mengatakan, pemerintah pusat maupun pemerintah daerah harus mempublikasikan semua proyek pembangunan yang dilaksanakan agar masyarakat mengetahui pembangunan yang dilaksanakan pemerintah. Dengan demikian masyarakat bisa ikut mengontrol dan mengawasi pelaksanaan pembangunan.
Hal ini untuk mendorong partisipasi masyarakat dalam pembangunan dan lebih luas dalam pelaksanaan belanja APBN dan APBD 2014 dan melakukan indentifikasi berbagai aspek pelaksanaan anggaran di daerah.
"Semua jalan-jalan yang diperbaiki harus dipublikasikan jadi masyarakat tahu. Tidak ada lagi yang menanam pohon pisang di tengah jalan karena masyarakat kesal tidak diperbaiki," kata Salma, saat roadshow TEPPA di Kabupaten Bangka, Selasa (14/5/2014) di Gedung Sepintu Sedulang Sungailiat.
Ia mengungkapkan, bagaimana masyarakat bisa mengerti apa yang diinginkan dan dilakukan pemerintah, jika pemerintah sendiri tidak mensosialisasikan pembangunan kepada masyarakat.
"Tentu saja nanti yang dicacimaki bupatinya. Waktu kampanye janji-janjinya selangit tetapi hanya memperbaiki jalan saja tidak becus," tegas Salma.
Dia mengatakan, masyarakat berhak mengetahui apa yang dilaksanakan pemerintah karena adanya undang-undang keterbukaan publik No 14 Tahun 2008. Untuk itu menurutnya masyarakat bisa menghubungi dengan sms melalui nomor 1708 jika ada layanan publik yang tidak beres.
Anda sedang membaca artikel tentang
Salma: Pemerintah Harus Umumkan Semua Proyek Pembangunan
Dengan url
http://bangkabarita.blogspot.com/2014/05/salma-pemerintah-harus-umumkan-semua.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Salma: Pemerintah Harus Umumkan Semua Proyek Pembangunan
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Salma: Pemerintah Harus Umumkan Semua Proyek Pembangunan
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar