Laporan wartawan Pos Belitung, Rusmiadi
BANGKAPOS.COM, BELITUNG - Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan Daerah (DPPKAD) Kabupaten Beltim menginventarisir sejumlah papan reklame maupun spanduk produk barang. Langkah itu dilancarkan guna mengetahui media promosi yang sepenuhnya telah membayar pajak. Diantaranya, baliho berdiri sendiri, serta sejumlah nama toko maupun warung, termasuk dalam bentuk spanduk, yang dipasang di pinggir jalan.
"Kami sudah inventarisir ini, meminta pihak toko yang ada papan reklame ini, supaya menguhubungi pihak yang memasang reklame untuk bayar pajak," ungkap Kepala DPPKAD Beltim, Peris Nainggolan kepada bangkapos.com, baru-baru ini.
Pihaknya juga menghubungi yang menjadi vendor pemasang papan reklame di wilayah Beltim, agar membayar pajak dari papan reklame yang sudah terpasang di bebrapa tempat. Sebab pemerintah daerah akan kehilangan pendapatan asli daerah, bila papan reklame yang sudah dipasang, namun belum membayar pajak.
"Ada juga papan reklame permanen belum ada izin tapi sudah terpasang, ini daerah akan kehilangan dua sumber pendapatan, yakni retribusi IMB dari pemasangan papan reklame maupun pajak reklme. Pihak vendor pemasangan papan reklame ini, bersedia untuk bayar pajak," tutur Peris.
Sejauh ini pihaknya tetap berupaya menarik pajak. Untuk antisipasi jangan sampai daerah kehilangan pendapatan dari pajak reklame. "Ini termasuk iklan, tetap dikenakan pajak reklame, meskipun sudah banyak terpasang secara permanen didepan toko maupun warung," ujarnya.
Pihak DPPKAD juga sempat menertibkan spanduk produk barang yang sudah terpasang di pinggir jalan utamanya yang belum membayar pajak. Selain itu berupaya secara maksimal meningkatkan pendapatan asli dareah dari sektor pajak reklame.
Tentang maraknya pemasangan baliho dan spanduk parpol maupun calon anggota legislatif dipinggir jalan, Peris menuturkan ada aturan yang mengatur tentang hal itu, meskipun dari sisi pengertian iklan atau reklame hampir sama.
Anda sedang membaca artikel tentang
Beltim Inventarisir Reklame dan Spanduk
Dengan url
http://bangkabarita.blogspot.com/2013/09/beltim-inventarisir-reklame-dan-spanduk.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Beltim Inventarisir Reklame dan Spanduk
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Beltim Inventarisir Reklame dan Spanduk
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar