Laporan wartawan Bangka Pos, Zulkodri
BANGKAPOS.COM, BANGKA--Ingin bertamasya silakan mendatangi wisata alam di Desa Namang, Kabupaten Bangka Tengah, Kepulauan Bangka-Belitung (Babel). Para wisatawan juga dapat bersantai dan menikmati makanan khas Desa Namang ditengah-tengah pemandangan sawah yang membentang seluas 60 hektar (Ha).
"Soal biaya jangan takut, dijamin murah meriah, dan terjangkau oleh kantong," ujar Pengelola hutan Namang dan sawah Desa Namang, Zaiwan kepada bangkapos.com, Kamis (09/04/2015).
Selain itu pihaknya menyedikan paket hemat untuk satu porsi atau satu dulang makanan dengan biaya cukup Rp 300 ribu per dulang.
"Bagi wisatawan yang ingin makan siang dan bersantai di saung sawah Desa Namang, kami juga menyiapkan paket murah makanan khas Namang dengan harga Rp.300 ribu/dulang. Wisatawan bisa menyantap jamur pelawan ataupun jus madu pelawan," ujarnya.
Tentang menu makanan khas Desa Namang ungkap Zaiwan terdirii dari Lempah katis, lempah darat dari batang pisang, Tumis Keladi, lempah kuning, ikan bakar, tumis rebung, sambal belacan (terasi) tumis kucai ikan pari. jus madu, ubi rebus madu. Dan banyak lagi makanan khas lainnya.
"Permintaan para wisatawan dapat disesuaikan dengan budget yang mereka punya. Kita akan buat sesuai pesanan. Paling murah Rp 300 ribu per dulang," imbuh Zaiwan.
Anda sedang membaca artikel tentang
Rp 300 Ribu Bisa Santap Makanan Khas Desa Namang
Dengan url
http://bangkabarita.blogspot.com/2015/04/rp-300-ribu-bisa-santap-makanan-khas.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Rp 300 Ribu Bisa Santap Makanan Khas Desa Namang
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Rp 300 Ribu Bisa Santap Makanan Khas Desa Namang
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar