5 Mantan Jaksa Dampingi Cewek yang Terlibat Hilangnya Uang Rp 22 M

Written By Unknown on Jumat, 20 Maret 2015 | 11.37

BANGKAPOS.COM, SEMARANG - Mantan karyawati BTPN, Au atau DAK, melapor balik dan mendatangi kantor Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jateng, Kamis (19/3/2015).

Perempuan yang kini menjabat sebagai Area Bussiness Funding Manager di sebuah bank swasta di Kepala Gading, Jakarta tersebut, didampingi oleh lima mantan jaksa saat melapor ke Kejati.

Au merupakan terlapor kasus dugaan penggelapan dan penipuan yang dilaporkan oleh BTPN ke Polda Jateng. Au datang ke Kantor Kejati pukul 09.00 dan hingga siang masih dimintai keterangan oleh penyidik Pidana Khusus.

"Au memaparkan semua kronologis dari awal bagaimana dia mendapatkan klien Pemkot dan penyimpanan dana. Dia juga menyebut sejumlah nama oknum dari pemkot yang terlibat raibnya uang miliaran rupiah itu," ujar seorang sumber kepada Tribun Jateng.

Hendi Dukung Penegakan Hukum

Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi mempersilakan polisi mengusut tuntas kasus ini. "Sebagai wali kota, saya mempersilakan pihak kepolisian untuk mengusut tuntas kasus ini. Saya juga minta seluruh pegawai pemkot memberikan penjelasan sejelas-jelasnya kepada polisi," kata Hendi, sapaan akrab Hendrar Prihadi.

Hendi menegaskan sikapnya pro-aktif untuk membongkar hilangnya uang milik rakyat tersebut. Hendi menyatakan Pemkot Semarang merupakan korban dalam hilangnya uang Rp 22 miliar. Oleh karena itu, Hendi meminta Kepala Dinas Pendapatan, Keuangan, dan Aset Daerah (DPKAD) Pemkot Semarang, Yudi Mardiana, melapor ke pihak kepolisian.


Anda sedang membaca artikel tentang

5 Mantan Jaksa Dampingi Cewek yang Terlibat Hilangnya Uang Rp 22 M

Dengan url

http://bangkabarita.blogspot.com/2015/03/5-mantan-jaksa-dampingi-cewek-yang.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

5 Mantan Jaksa Dampingi Cewek yang Terlibat Hilangnya Uang Rp 22 M

namun jangan lupa untuk meletakkan link

5 Mantan Jaksa Dampingi Cewek yang Terlibat Hilangnya Uang Rp 22 M

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger