Rull: Pertamina Saja Yang Mendata

Written By Unknown on Jumat, 30 Januari 2015 | 11.37

Laporan Wartawan Bangka Pos Nurhayati

BANGKAPOS.COM, BANGKA-- Lurah Parit Padang Ruli Redani mengatakan belum ada gelombang kedua pembagian paket tabung gas 3 kilogram untuk warga yang belum kebagian. Pihak kelurahan pun mendapat protes dari para warga.

"Kelurahan hanya menyambung lidah tetapi pihak kelurahan yang kena dibilang tidak adillah tetapi bagaimana lagi. Barang itu juga ketika datang kita tidak tahu tiba-tiba sudah datang. Parit Padang paling banyak pula dapat. Memang ada warga yang menyerahkan berkas tapi tidak keluar namanya," beber Ruli, Kamis (29/1/2015) kepada bangkapos.com di ruang kerjanya.

Dia minta jika ada pengadaan paket tabung gas 3 kilogram, pendataan dilakukan langsung oleh pihak konsultan Pertamina bukan diserahkan ke pihak kelurahan.Selain itu ada waktu yang cukup panjang, tidak buru-buru seperti sebelumnya yang diserahkan kepada kelurahan untuk pendataan.

"Yang tidak terdata kita usahakan bisa dapat. Cuma dari pihak Pertamina juga jangan seperti kemarin itu, mintanya cepat. RT kita ini saja ada 100 lebih yang tidak terdata," tegas Ruli, Kamis (29/1/2015) kepada bangkapos.com.

Oleh karena itu, ia menyarankan pihak Pertamina bisa mengumumkan melalui media massa untuk pembagian selanjutnya.

"Kita kan jadi lebih ringan. Ini kita semua yang jemput bola. Memang di data itu disebutkan menggunakan minyak tanah, kayu bakar, gas 12 kilogram diconteng diisi oleh warga mereka menyeleksi, jadi kita tinggal menerima saja data yang sudah mereka (konsultan Pertamina-red)verifikasi," saran Ruli.


Anda sedang membaca artikel tentang

Rull: Pertamina Saja Yang Mendata

Dengan url

http://bangkabarita.blogspot.com/2015/01/rull-pertamina-saja-yang-mendata.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Rull: Pertamina Saja Yang Mendata

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Rull: Pertamina Saja Yang Mendata

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger