Sungai Lenggang Meluap Rendam Pemukiman Warga

Written By Unknown on Jumat, 03 Januari 2014 | 11.37

Laporan wartawan Pos Belitung, Rusmiadi
 
BANGKAPOS.COM, BELITUNG - Banjir kembali melanda perkampungan nelayan, di tepi aliran Sungai Lenggang, Dusun Lenggang Kecamatan Gantung, Belitung Timur (Beltim), Kepulauan Bangka-Belitung (Babel), Jumat (3/1/2014).

Sungai Lenggang meluap pada saat  air laut pasang tinggi, bersamaan volume air buangan dari bendungan Pice bertambah, setelah peningkatan debit air selama hujan beberapa hari belakangan ini.

Kejadian banjir di perkampunan nelayan ini sudah berlangsung sejak beberapa hari yang lalu. Menjelang sore banjir mulai surut bersamaan dengan air laut surut.

"Pagi sampai siang hari ini mulai banjir lagi. Sudah sejak beberapa hari ini banjir terjadi, karena air Sungai Lenggang meluap," ungkap Fachrurizal, mantan Kepala Desa Lenggang, saat menghubungi bangkapos.com, Jumat (3/1/2014).

Sementara itu Marlina (34) warga RT 17 Dusun Lenggang, menuturkan baru kali ini air sungai Lenggang meluap sampai banjir hingga ke halaman rumah warga.

"Mulai banjir sejak tanggal 1 Januari kemarik, rutin sampai hari ini. Air naik dari pagi sampai siang. Setelah itu surut," ungkap Marlina saat ditemui bangkapos.com, Kamis (2/1/2014).

Meski banjir hanya menggenangi halaman dari rumah panggung warga ditepi Sungai Lenggang, namun ada beberapa bangunan rumah diatas permukaan tanah yang dihuni warga lainnya, terendam air hingga mencapai paha orang dewasa.

Simak berita lengkapnya di Bangka Pos/Pos Belitung/Koran BN edisi cetak Sabtu (4/1/2014) besok.


Anda sedang membaca artikel tentang

Sungai Lenggang Meluap Rendam Pemukiman Warga

Dengan url

http://bangkabarita.blogspot.com/2014/01/sungai-lenggang-meluap-rendam-pemukiman.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Sungai Lenggang Meluap Rendam Pemukiman Warga

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Sungai Lenggang Meluap Rendam Pemukiman Warga

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger