Riausilip Usulkan 10 Desa Baru

Written By Unknown on Minggu, 19 Januari 2014 | 11.37

Laporan Wartawan Bangka Pos, Edwardi

BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Tokoh masyarakat Riausilip, Paiman mengatakan pihaknya sudah melaksanakan pertemuan sebanyak 5 kali dan saat ini sudah ada sekitar 30-an proposal usulan pemekaran dusun baru dalam bentuk soft copy (belum dicetak), yang diharapkan bisa berkembang menjadi 10 desa baru.

"Ke depan dengan adanya 10 desa baru, Kecamatan Riausilip ini bisa dimekarkan menjadi dua kecamatan, konsepnya dari Desa Pugul ke arah Deniang menjadi kecamatan baru, sedangkan dari perbatasan Pugul ke arah Pangkalniur tetap menjadi Kecamatan Riausilip yang lama," kata Paiman dalam pertemuan siilahturahmi dengan pengurus FMBU di rumah dinas Camat Riausilip, Sabtu (18/1/2014).

Diungkapkannya, dalam rancangannya sudah dikonsep, mana saja dusun-dusun dan desa yang masuk menjadi kecamatan baru, dan juga kecamatan yang lama, sudah dibuatkan pemetaannya dan tinggal melakukan sosialisasi dengan elemen masyarakat di bawah.

"Pada dasarnya kalau kita lihat saat ini kebanyakan masyarakat sudah mengetahui rencana pemekaran ini dan mereka sangat setuju dan mendukung langkah yang akan kita tempuh ini," tukas Paiman.

Sementara Heru, Ketua FMBU sangat menyambut baik  kalau memang semua usulan pemekaran dusun baru itu sudah terkonsep dengan baik.


Anda sedang membaca artikel tentang

Riausilip Usulkan 10 Desa Baru

Dengan url

http://bangkabarita.blogspot.com/2014/01/riausilip-usulkan-10-desa-baru.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Riausilip Usulkan 10 Desa Baru

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Riausilip Usulkan 10 Desa Baru

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger