Bahar: Imlek Tahun Ini Kebahagiaan dan Keberuntungan Bagi Indonesia

Written By Unknown on Rabu, 29 Januari 2014 | 11.37

Laporan Wartawan Bangka Pos, Agus Nuryadhyn

BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Anggota DPD RI Bangka Belitung (Babel), Bahar Buasan mengungkapkan, momen Imlek tahun ini sudah marak di mana-mana, seperti di mall atau tempat umum lainnya. Perayaan Imlek yang dirayakan warga Tiongha sudah diterima masyarakat umum.

"Kalau dulu masih ada sentimen yang tinggi terhadap perayaan Imlek, namun sekarang sudah semakin diterima, dan Imlek membawa saya pada harapan, " kata Bahar, Anggota DPD RI Bangka Belitung (Babel) kepada bangkapos.com, Rabu (29/1/2014).

Mulai diterimanya perayaan Imlek ini, Bahar berharap, moment imlek kedepannya semakin diterima masyarakat, sehingga masyarakat merasa bahwa imlek adalah bagian dari kehidupan Indonesia.

"Imlek tahun ini merupakan kebahagiaan dan keberuntungan bagi Indonesia. semoga di tahun kuda ini masyarakat Indonesia menjadi lebih tangkas, cepat, dan tanggap menghadapi situasi dan problematika, Baik kejadian alam seperti gempa dan banjir dan juga menghadapi tahun politik ini menuju indonesia yang lebih baik," ucapnya.


Anda sedang membaca artikel tentang

Bahar: Imlek Tahun Ini Kebahagiaan dan Keberuntungan Bagi Indonesia

Dengan url

http://bangkabarita.blogspot.com/2014/01/bahar-imlek-tahun-ini-kebahagiaan-dan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Bahar: Imlek Tahun Ini Kebahagiaan dan Keberuntungan Bagi Indonesia

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Bahar: Imlek Tahun Ini Kebahagiaan dan Keberuntungan Bagi Indonesia

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger