Laporan wartawan Pos Belitung, Wahyu K
BANGKAPOS.COM, BELITUNG - Kebijakan tiket masuk Turnamen Galanita Babel berubah. Semula, Belitung FC selaku penyelenggara akan menarik Rp 3000 per orang untuk setiap pertandingan di babak penyisihan dan Rp 5000 untuk laga final.
Namun kebijakan tersebut dicabut. Panitia akhirnya memutuskan untuk tidak memungut tiket di semua pertandingan termasuk laga final.
"Ibu Gubernur minta digratiskan semua, jadi mohon ralat berita kemarin ya," kata H.Muhammad Hatta kepada Pos Belitung, Rabu (11/12/2013) pagi.
Turnamen Galanita Babel 2013 akan digelar sore ini di Stadion Pangkallalang, Tanjungpandan, Kabupaten Belitung. Ibu Gubernur Lenny Rustam Effendi beserta suami dipastikan hadir untuk membuka turnamen tersebut secara resmi.
Turnamen Galanita diselenggarakan oleh Belitung FC dengan sumber dana swadaya. Sebagian besar dana untuk turnamen tersebut didonasikan dari kocek Ibu Gubernur. Tujuh Tim akan bertanding dalam turnamen ini dan salah satuya berasal dari Sleman, Yogyakarta.
Simak berita lengkapnya di Bangka Pos/Pos Belitung/Koran BN edisi cetak.
Anda sedang membaca artikel tentang
Hatta : Ibu Gubernur Minta Digratiskan
Dengan url
http://bangkabarita.blogspot.com/2013/12/hatta-ibu-gubernur-minta-digratiskan.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Hatta : Ibu Gubernur Minta Digratiskan
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Hatta : Ibu Gubernur Minta Digratiskan
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar