Sebelum Disembelih, Sapi Milik Bambang Diarak

Written By Unknown on Selasa, 15 Oktober 2013 | 11.37

Sebelum Disembelih, Sapi Milik Bambang Diarak

SURYA/RAHADIAN BAGUS

Seorang tukang becak bernama Bambang (51), warga Jalan Pucangan No 9 RT 04 RW 04, Kecamatan Purworejo, Pasuruan, Jawa Timur, berkurban sapi seharga Rp 13 juta. Bambang menyerahkan sapi tersebut kepada ta mir Masjid Al-Iklhas RT 04 RW 04, Kelurahan/Kecamatan Purworejo, Pasuruan, Nursalim Jamil, Senin (14/10/2013). Sebelum disembelih usai salat Idul Adha, Selasa (15/10/2013), sapi tersebut akan diarak terlebih dulu.

Laporan wartawan Surya, Rahadian Bagus P

BANGKAPOS.COM,PASURUAN - Suasana di Jalan Pucangan Kelurahan Purworejo, Kecamatan Purworejo, Pasuruan,  mendadak menjadi ramai, Selasa (15/10/2013) pagi itu. Ratusan orang memadati jalan tersebut.

Terdengar bunyi rebana yang dimainkan oleh enam orang berbusana muslim, sambil melakukan sholawat terbang ishari. Di belakang mereka tampak seekor sapi berkulit hitam yang diberi hiasan bunga di kepalanya.

Pagi itu, warga kampung Pucangan mengarak sapi kurban milik seorang tukang becak bernama Bambang.

Sapi yang dibeli dari hasil menabung selama lebih dari lima tahun itu, diarak dari Pos Kamling di ujung kampung menuju lokasi penyembelihan di Masjid Al-Ikhlas.

Bambang (51) yang mengenakan kopiah pagi itu, tampak bahagia. Selama perjalanan menuju masjid, senyumnya terus berkembang, sambil memegang tali yang mengikat pada leher sapi miliknya.

"Alhamdulillah, senang bisa berkurban sapi, Alhamdulillah, " kata Bambang saat ditanya bagaimana perasaanya pada pagi itu.

Dia berharap tahun depan dia bisa berkurban lagi.

"Kalau ada uang ya besok beli lagi," kata ayah satu orang anak ini, dengan polos.

Wakil Walikota Pasuruan, Setiono, yang turut mengikuti acara arak-arakan hewan kurban, mengaku turut berbangga hati. Sebab, seorang warganya yang berprofesi sebagai tukang becak, telah berkurban seekor sapi.

"Saya bangga melihat Pak Bambang, yang sudah bertahun-tahun menabung untuk membeli sapi sebagai kurban. Mudah-mudahan semangat Pak Bambang ini juga dimiliki dan diteladani oleh masyarakat Pasuruan," kata Setiono, yang menghadiri arak-arakan usai melaksanakan sholat Ied.

Sementara itu, menurut Takmir Masjid Al-Ikhlas, NurSalim Jamil, arak-arakan hewan kurban tersebut merupakan bagian dari syiar Islam, dalam pelaksanaan hari raya kurban 1434 Hijriyah.

"Ini merupakan salah satu Syiar Islam. Supaya anak-anak kita tahu, jika hari ini adalah hari raya kurban," kata Jamil.


Anda sedang membaca artikel tentang

Sebelum Disembelih, Sapi Milik Bambang Diarak

Dengan url

http://bangkabarita.blogspot.com/2013/10/sebelum-disembelih-sapi-milik-bambang.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Sebelum Disembelih, Sapi Milik Bambang Diarak

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Sebelum Disembelih, Sapi Milik Bambang Diarak

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger