RAPBD 2014 Kabupaten Bangka Belum Rampung

Written By Unknown on Selasa, 29 Oktober 2013 | 11.37

Laporan Wartawan Bangka Pos, Fery Laskari

BANGKAPOS.COM, BANGKA-- Rapat Pembahasan Rancangan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (RAPBD) Tahun 2014 Kabupaten Bangka dimulai, Selasa (29/10/2013) pagi. Pembahasan antara Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Bangka dengan Badan Anggaran (Banggar) DPRD Bangka itu berlangsung di Ruang Paripurna DPRD Bangka di Sungailiat.

TAPD Bangka dipimpin Espada Yamin, sementara Banggar Legislatif dipimpin Rendra Basri. Berbagai hal yang mulai dibahas, diantaranya efisiensi anggaran dengan rencana pemangkasan beberapa hal, diantaranya tentang perjalanan dinas, pengadaan mobil dinas (mobnas) dan lainnya. "Sehingga tercapailah titik angka yang saat ini kita inginkan. Intinya defisit tidak lebih dari 6 persen," kata Pan Budi Marwoto, Kepala Bappeda selaku anggota TAPD Bangka.

Sementara Rendra minta jawaban secara tertulis atas segala pertanyaan atau pemaparan itu. "Jangan sampai berulang ulang. Kemarin difisit seratus sekian. Tapi yang disampaikan bupati kemarin berbeda.  Yang penting plafon tidak jauh bergeser," saran Rendra.

Pan Budi kemudian menjelaskan secara umum terkait topik ini dalam forum rapat yang sama. "Ijinkan kami sampaikan struktur RAPBD. Perubahan pendapatan daerah selalu terjadi dari hari ke hari. Ini yang menyebabkan perubahan strutur RAPBD kita. Ketika ini berubah, maka juga berupa pada belanja dan defisit," kata Pan Budi

Hingga berita ini diturunkan, Selasa (29/10/2013) pukul 10.30 WIB, rapat masih berlangsung, dan sedianya akan dilanjutkan hingga petang nanti.

Selengkapnya baca Bangka Pos, Pos Belitung dan Babel News (BN) edisi cetak.


Anda sedang membaca artikel tentang

RAPBD 2014 Kabupaten Bangka Belum Rampung

Dengan url

http://bangkabarita.blogspot.com/2013/10/rapbd-2014-kabupaten-bangka-belum.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

RAPBD 2014 Kabupaten Bangka Belum Rampung

namun jangan lupa untuk meletakkan link

RAPBD 2014 Kabupaten Bangka Belum Rampung

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger