BANGKAPOS.COM, MAKASSAR - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad, memperkenalkan Kepala Badan Reserse dan Kriminal Polri, Komisaris Jenderal Sutarman sebagai calon Kepala Polri yang segera dilantik.
Abraham, memperkenalkan Sutarman dalam jumpa pers Pelatihan Peningkatan Kapasitas Aparat Penegak Hukum dalam Penanganan Tindak Pidana Korupsi yang diselenggarakan KPK, Polri, dan Kejaksaan Agung di Hotel Aryaduta, Makassar, Senin (7/10/2013) hari ini.
Sutarman, memang menjadi calon kapolri yang berada pada urutan teratas namanya dan diserahkan kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Abraham tampak sangat yakin, Sutarman bakal dilantik sebagai pengganti Jenderal Timur Pradopo.
"(Ini Sutarman), calon kapolri yang sebentar lagi mendapat pengesahan dan pelantikan," kata Abraham.
Sutarman, hadir mewakili Jenderal Timur Pradopo. Hadir pula Jaksa Agung, Basrief Arief dan Kapolda Sulsel, Inspektur Jenderal Burhanuddin Andi.
Abraham dengan Sutarman tampak mesra kendati KPK sedang menangani kasus korupsi di tubuh Polri.
Anda sedang membaca artikel tentang
Abraham Perkenalkan Sutarman yang Akan Dilantik Jadi Kapolri
Dengan url
http://bangkabarita.blogspot.com/2013/10/abraham-perkenalkan-sutarman-yang-akan.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Abraham Perkenalkan Sutarman yang Akan Dilantik Jadi Kapolri
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Abraham Perkenalkan Sutarman yang Akan Dilantik Jadi Kapolri
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar