Rustam: Pejabat Jangan Galau

Written By Unknown on Senin, 09 September 2013 | 11.37

Laporan Wartawan Bangka Pos, Respi Leba

BANGKAPOS.COM, BANGKA--Plt Gubernur Babel, Rustam Effendi yang sebentar lagi dilantik menjadi gubernur Babel mengharapkan agar para pejabat setingkat kepala dinas tidak galau karena pergantian pimpinan.

Rustam mengimbau agar para kepala dinas dan pejabata di lingkungan pemerintahan Propinsi Babel tetap menunjukan kinerja, meningkatkan pelayanan kepada masyarakat sesuai dengan bidang tugas masing-masing.

"Pergantian Pimpinan pasti disertai dengan mutasi pejabat. Akan tetapi mutasi tersebut bukan berdasarkan faktor suka tidak suka, like, dislike, tetapi berdasarkan kajian yang matang, evaluasi kinerja serta kebutuhan organisasi. Maka pejabat jangan takut. Sebab siapa pun pimpinannya jika kepala dinas kinerjanya baik sesuai kompetisi yang dimiliki pasti akan tetap dipertahankan," tegas Rustam Effendi, kepada bangkapos.com, Senin (9/9/2013).

Rustam Effendi memastikan bahwa setelah pelantikan dirinya pasti akan dilakukan mutasi.
"Mutasi pasti dilakukan sesuai dengan kebutuhan organisasi. Sekarang jangan pikir diganti atau tidak, tetapi tunjukan kinerja. Karena evaluasi rutin kinerja tetap dilakukan," ungkap Rustam Effendi.

Terpisah, Sekda Babel, Imam Mardi Nugroho, menegaskan bahwa tim baperjakat tetap melakukan evaluasi dan menyerahkan hasil evaluasi kepada pimpinan.

"Saya sebagai Sekda saja sesekali bisa diganti. Maka sekarang yang terpenting adalah menunjukan kinerja. Maka pejabat jangan cemas dan takut dimutasi, tetapi tetap tunjukan kinerja, lakukan tugas secara maksimal," harap Imam Mardi Nugroho.

Imam Mardi Nugroho menambahkan bahwa mutasi pejabat akan tetap dilakukan sesuai dengan kebutuhan organisasi.


Anda sedang membaca artikel tentang

Rustam: Pejabat Jangan Galau

Dengan url

http://bangkabarita.blogspot.com/2013/09/rustam-pejabat-jangan-galau.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Rustam: Pejabat Jangan Galau

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Rustam: Pejabat Jangan Galau

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger