Kapolda Imbau Ormas Jaga Ketentraman Selama Ramadan

Written By Unknown on Kamis, 25 Juli 2013 | 11.37

Laporan wartawan Bangka Pos, Ryan A Prakasa

BANGKAPOS.COM, BANGKA -- Kapolda Provinsi Kepulauan Bangka Belirung (Babel) Brigjend Polisi Budi Hartono Untung mengimbau kepada seluruh organisasi masyarakat (ormas) yang ada di Babel untuk tidak melakukan tindakan kekerasan, apalagi main hakim sendiri dan bertindak anarkis. Apalagi melakukan kegiatan sweeping selama bulan suci Ramadan tahun 2013 ini. Pihaknya akan melakukan penindakan tegas.

Imbauan kapolda tersebut disampaikan Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (kabid Humas) Polda Babel AKBP Riza Yulianto melalui rilisnya kepada bangkapos.com, Kamis (25/7/2013) siang, sekitar pukul 10.45 wib.

"Bilamana ditemukan ada yang melakukan pelanggaran, laporkan segera kepada polisi mulai tingkat polsek, polres, sampai ke Polda, percayakan penegakan hukum kepada kepolisian," tegas Kapolda Babel melalui rilis tersebut.

Kapolda Babel berjanji akan melakukan tindakan tegas sesuai aturan hukum yang berlaku apabila ada individu/kelompok/ormas yang melakukan kekerasan dan tindakan anarkis.

"Hal ini semata-mata bertujuan supaya masyarakat Babel merasa nyaman dan tenang dalam menjalankan ibadah di bulan suci Ramadan 1434 H. Jadi mari jaga bersama ketentraman di bulan Ramadan," ucapnya.


Anda sedang membaca artikel tentang

Kapolda Imbau Ormas Jaga Ketentraman Selama Ramadan

Dengan url

http://bangkabarita.blogspot.com/2013/07/kapolda-imbau-ormas-jaga-ketentraman.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Kapolda Imbau Ormas Jaga Ketentraman Selama Ramadan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Kapolda Imbau Ormas Jaga Ketentraman Selama Ramadan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger