Bangkapos.com - Jumat, 28 Desember 2012 11:21 WIB
BANGKAPOS.COM, BELITUNG - Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Beltim mencatat sebanyak 32 orang meninggal dunia akibat kecelakaan lalulintas di wilayah Kabupaten Beltim sepanjang tahun 2012.
Jumlah ini meningkat dibandingkan dengan tahun 2011 sebanyak 28 orang.
"Kalau untuk jumlah kasus kecelakaan lalulintas sepanjang tahun 2012 ini, mengalami penurunan sebanyak 37 kasus, dibandingkan tahun 2011 sebanyak 52 kasus. Namun yang meninggal dunia akibat kecelakaan lalulintas mengalami peningkatan, dari 28 orang pada tahun 2011 menjadi 32 orang sepanjang tahun 2012 ini," ungkap Kasat Lantas Polres Beltim AKP Jecson R Hutapea seizin Kapolres Beltim AKBP Edison kepada Bangkapos.com, Jumat (28/12/2012).
Ia mengimbau masyarakat bila hendak bepergian dengan menggunakan kendaraan bermotor, untuk lebih hati-hati dan mentaati aturan lalulintas saat berada di jalan raya.
Anda sedang membaca artikel tentang
32 Nyawa Melayang di Jalan Beltim Sepanjang 2012
Dengan url
http://bangkabarita.blogspot.com/2012/12/32-nyawa-melayang-di-jalan-beltim.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
32 Nyawa Melayang di Jalan Beltim Sepanjang 2012
namun jangan lupa untuk meletakkan link
32 Nyawa Melayang di Jalan Beltim Sepanjang 2012
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar